Kebijakan Privasi ini adalah komitmen nyata dari Aplikasi Dakkota untuk menghargai dan melindungi setiap data atau informasi pribadi Pengguna Aplikasi Dakkota Mohon untuk membaca Syarat dan Ketentuan Penggunaan yang tertulis di bawah ini dengan seksama sebelum mengakses Aplikasi Dakkota dan/ atau menggunakan layanan dari Aplikasi Dakkota. Bahwa dengan menggunakan platform Kami, Anda menyatakan telah membaca, memahami dengan seksama, dan menyetujui untuk terikat dengan Syarat dan Ketentuan Penggunaan ini serta menjamin bahwa Anda adalah individu yang secara hukum berhak untuk mengadakan perjanjian yang mengikat berdasarkan hukum Negara Republik Indonesia dan bahwa Anda telah berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah dan/ atau tidak berada di bawah perwalian. Atau apabila Anda berusia di bawah 21 tahun, Anda telah mendapatkan izin dari orang tua atau wali Anda. Dengan begitu, Syarat dan Ketentuan ini merupakan suatu perjanjian yang sah antara Anda dan Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tanjungpinang dan affiliasinya.
Dengan tetap mengakses Platform dan/ atau menggunakan layanan Aplikasi Dakkota, Anda telah setuju untuk terikat pada Syarat dan Ketentuan ini:
Pendahuluan
Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tanjungpinang dan afiliasinya, yang selanjutnya akan disebut sebagai Aplikasi “Dakkota” atau “Kami” atau “Kita” adalah Organisasi Perangkat Daerah dibawah Pemerintah Kota Tanjungpinang dengan berbadan hukum yang didirikan berdasarkan hukum Indonesia, yang berdomisili di Tanjungpinang beralamat jalan Jl. Daeng Celak No.2 Gedung B Lt 3–4 Senggarang Kota Tanjungpinang, yang merupakan penyedia dan operator dari Platform Kami. Aplikasi Dakkota menyediakan Platform ini dengan tujuan untuk mengembangkan dan mengoperasikan sebuah layanan daring (online) data kepemudaan dan fasilitas pendukung lainnya berbasis Mobile Apps yang menyediakan layanan berupa pendaftaran organisasi kepemudaan, pemanfaatan peminjaman fasilitas sarana olahraga kepemudaan, pemberitaan dan pengajuan proposal bantuan, serta didukung layanan internal Aplikasi Dakkota.
Pembuatan dan Penggunaan Akun
- Sebelum melakukan pemesanan dalam Platform, Anda wajib mendaftarkan diri dengan memasukkan informasi pribadi Anda yang diminta termasuk, namun tidak terbatas pada alamat email dan kode sandi. Informasi pribadi yang dimaksud sebagai berikut :
-
- Nama Lengkap
- Nomor HP
- Password
- Setiap alamat email hanya dapat digunakan untuk membuat satu akun.
- Dengan memasukkan informasi pribadi tersebut, Anda menjamin bahwa seluruh informasi tersebut benar, aktif dan lengkap, serta wajib mengirimkan permintaan mengubah informasi kepada Kami apabila terdapat perubahan dari informasi yang telah Anda berikan.
- Apabila Anda mendaftarkan atas nama suatu badan hukum atau badan usaha lainnya, Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda berwenang untuk bertindak untuk dan atas nama badan hukum atau badan usaha tersebut, serta mengikat.
- Hanya Anda yang dapat menggunakan akun Anda sendiri dan Anda berjanji untuk tidak memberikan wewenang kepada orang lain untuk menggunakan identitas Anda atau menggunakan akun Anda. Anda tidak dapat menyerahkan atau mengalihkan akun Anda kepada pihak lain.
- Kami tidak bertanggung jawab atas seluruh resiko dan kerugian yang timbul sebagai akibat dari penyalahgunaan akun Anda oleh pihak lain yang disebabkan oleh penyerahan dan pengalihan informasi akun Anda kepada pihak lain, termasuk namun tidak terbatas pada meminjamkan atau memberikan akses akun Anda kepada pihak lain, mengakses link atau tautan yang diberikan oleh pihak lain, memberikan atau memperlihatkan kode verifikasi (One Time Password), kode sandi dan /atau email kepada pihak lain.
- Anda berjanji hanya akan menggunakan Platform untuk tujuan yang dimaksud untuk mendapatkan Layanan yang tersedia. Anda tidak boleh menyalahgunakan atau menggunakan Platform untuk melakukan penipuan atau menyebabkan ketidaknyamanan terhadap orang lain atau melakukan pemesanan palsu.
Informasi dan Keamanan Platform
- Kami melakukan manajemen informasi dan keamanan Platform dengan berusaha menjaga seluruh Layanan, mulai dari pemesanan sampai pembayaran dalam Platform seaman mungkin dan terbebas dari gangguan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab
- Terlepas dari usaha maksimal yang diberikan, Kami tidak dapat menjamin bahwa pada Platform akan selalu bebas dari kesalahan dan penggunaannya selalu sesuai dengan tujuan, tepat waktu dan setiap kesalahan akan dikoreksi, bebas dari virus atau bug atau menunjukkan keseluruhan fungsi, akurasi, keandalan Platform tersebut.
- Kami tidak bertanggung jawab untuk setiap keterlambatan, kegagalan, kesalahan, atau kerugian saat pemakaian Layanan kami yang ditimbulkan karena penggunaan ketidakstabilan jaringan internet dan perangkat komunikasi elektronik yang tidakkompatibel, atau hal-hal lain yang merusak yang dikirimkan ke sistem komputer milik Anda melalui Platform Kami.
- Kami tidak akan bertanggung jawab atas segala kerugian yang disebabkan oleh pihak- pihak lain yang mengakses akun Anda tanpa izin dan kewenangan dari Anda, serta hal- hal yang bukan terjadi karena kesalahan/ kelalaian dari Kami.
- Kami mengumpulkan dan memproses informasi pribadi Anda, seperti nama, alamat surat elektronik (email), dan nomor telepon seluler Anda ketika Anda mendaftar di Platform dan juga Layanan yang tersedia di dalamnya. Anda harus memberikan informasi yang akurat dan lengkap, memperbaharui informasi dan setuju untuk memberikan bukti identitas apapun yang secara wajar bila diperlukan oleh Kami.
- Anda mengerti bahwa ketika menggunakan Platform dan seluruh Layanan Kami, data pribadi Anda dapat dikumpulkan, digunakan dan/ atau diungkapkan oleh Kami sehingga Anda dapat menikmati Platform dan Layanan Kami. Hanya untuk tujuan operasi Platform dan penggunaan layanan dan/ atau tujuan lain yang dianggap pantas, Anda dengan ini memberikan persetujuan kepada Kami untuk mengumpulkan, menggunakan, atau mengungkapkan setiap dan seluruh data pribadi Anda yang Anda mengerti bahwa bagian dari data atau informasi mengenai Anda dapat diakses oleh pihak ketiga manapun yang bekerja sama dengan Kami. Untuk menghindari keraguan, Anda juga mengizinkan Kami untuk mengungkapkan data pribadi Anda kepada setiap otoritas (termasuk otoritas hukum) berdasarkan hukum dan peraturan perundang- undangan yang berlaku. Kami tidak bertanggung jawab atas setiap kerugian Anda akibat penyalahgunaan oleh pihak ketiga atas data atau informasi Anda yang telah diungkapkan berdasarkan ketentuan ini. Anda memahami bahwa Kami dapat disyaratkan untuk mengungkapkan data pribadi Anda kepada setiap otoritas (termasuk otoritas hukum atau moneter) berdasarkan hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Kami akan memiliki hak untuk menginvestigasi dan menuntut dalam hal terjadi pelanggaran terhadap seluruh ketentuan di atas, sepanjang yang dimungkinkan oleh hukum termasuk melibatkan aparat penegak hukum. Kami memiliki hak untuk memonitor akses Anda dalam Platform, untuk memastikan kepatuhan dengan Ketentuan Penggunaan ini, atau untuk mematuhi peraturan yang berlaku.
Pengajuan
- Anda menjamin bahwa setiap informasi dan/ atau identitas yang Anda berikan kepada Kami sehubungan dengan pemesanan merupakan informasi yang benar dan lengkap dan Kami tidak bertanggung jawab atas kesalahan pesanan dalam hal terdapat kesalahan identitas.
- Saat melakukan pemesanan, Anda harus memilih dan/ atau memberikan informasi yang akurat dan lengkap mengenai jenis, spesifikasi, kuantitas dan/ atau setiap karakteristik khusus dari produk yang dipesan. Kami tidak akan bertanggung jawab atas kerugian yang disebabkan oleh kesalahan pemesanan Anda.
- Kami berhak untuk menolak pengajuan Anda jika, menurut penilaian Kami tidak dapat melakukan layanan termasuk tidak terbatas karena bila tidak sesuai dengan standarisasi, atau bahwa berdasarkan keterangan Platform dan Layanan Kami, lokasi Anda di luar jangkauan layanan kami, atau dengan menerima pengajuan dari Anda, Anda akan melanggar Syarat dan Ketentuan ini atau hukum dan peraturan perundang- undangan yang berlaku.
Nilai Retribusi dan Pembayaran
- Seluruh layanan yang terdapat dalam Platform Kami adalah benar saat dipublikasikan. Namun, harga layanan yang ditampilkan dalam Platform dapat berubah dari waktu ke waktu tergantung situasi dan kondisi regulasi. Sebagai penyedia Platform, Kami akan mengubah layanan yang tertera disesuaikan dengan perubahan sewaktu-sewaktu.
- Anda hanya berkewajiban untuk mengajukan layanan sesuai dengan layanan yang tersedia dan anda juga dapat menggunakan layanan pendukung lainnya.
- Anda hanya dapat melakukan pengambilan surat pengajuan/ rekomendasi/ perizinan yang telah disediakan dalam Platform Kami (dari waktu ke waktu dapat berubah), secara mandiri.
Penolakan dan Pembatalan
- Dalam hal layanan yang diajukan tidak tersedia atau belum terpenuhi, pengajuan terhadap layanan tersebut akan dibatalkan secara otomatis melalui Platform Kami dengan waktu tertentu.
- Dalam hal terdapat pengajuan yang keliru/ salah penulisan/ penilaian, Anda berhak menolak layanan tersebut dengan memberitahukan melalui mekanisme penyampaian keluhan sesuai standar operasional platform kami dengan menyertakan bukti foto yang terkait atau melalui alamat email Kami dengan menyertakan surat/ invoice/ nomor pengajuan, dan bukti foto yang terkait. Setelah pemeriksaan laporan tersebut, Kami akan melakukan perbaikan/ revisi dalam waktu 1×24 jam tidak terhitung hari libur (hari besar/ sabtu dan minggu) setelah laporan Anda diterima dan diverifikasi.
- Apabila Anda belum melakukan konfirmasi pernyataan atau persyaratan belum memenuhi, maka Kami dapat melakukan penolakan atas layanan yang anda ajukan.
- Saat Anda melakukan salah satu pada layanan Aplikasi Dakkota pada saat layanan terkait masih dalam gangguan pada sistem maka Kami berhak memberikan layanan secara konvensional kepada Anda
- Kami hanya bertanggung jawab terbatas pada layanan yang Kami sediakan kepada Anda. Pengajuan/ Ketidaknyamanan/ Kekeliruan atas layanan Kami hanya kami terima 1×24 jam setelah Anda menerima hasil akhir dari layanan yang Kami berikan, sehingga Anda membebaskan tanggung jawab Kami atas pengajuan layanan Anda setelah jangka waktu tersebut.
Penutupan Akun dan Penghapusan Data Pribadi Pengguna
- Apabila Anda tidak menggunakan Platform sesuai dengan tujuan penggunaannya, melanggar Syarat dan Ketentuan ini dan/ atau peraturan perundang-undangan yang berlaku, Kami berhak membekukan atau mengakhiri penggunaan Platform Anda.
- Anda memiliki kewajiban untuk menjaga keamanan dan kerahasiaan data yang berkaitan dengan akun Anda, sehingga dalam hal terjadi pengungkapan atau penggunaan data terkait yang tidak sah atau tanpa kewenangan Anda, atau peretasan akun, Kami dapat melakukan penutupan akun Anda.
- Anda berhak untuk memilih berhenti, baik untuk sementara maupun selamanya, dalam menggunakan Platform setiap saat dengan membatalkan dan menutup akun Anda.
Pembatasan Tanggung Jawab dan Ganti Rugi
- Kami tidak bertanggung jawab kepada Anda atau orang lain yang menggunakan Layanan melalui akun Anda untuk data, kerahasiaan, kerusakan atau kerugian dalam segala jenis atau bentuk apapun (termasuk cedera pribadi, tekanan emosional dan hilangnya data, barang, penggunaan atau keuntungan atau kerugian ekonomis lainnya), kecuali untuk kerugian langsung, yang timbul atau sehubungan dengan akun Anda dalam Platform Kami, yang dapat dibuktikan terjadi karena kelalaian berat atau pelanggaran Kami atas Syarat dan Ketentuan ini. Setiap tuntutan terhadap Kami dalam hal apapun oleh Anda, tanggung jawab Kami hanya terbatas pada jumlah total yang ternyata secara tertulis dibayar oleh dan/ atau terutang pada Anda ketika menggunakan Layanan Aplikasi Dakkota.
- Tanggung jawab untuk keputusan yang Anda buat untuk menggunakan Layanan yang disediakan melalui Platform Kami merupakan tanggung jawab Anda dan melekat seutuhnya pada Anda. Anda secara tegas mengesampingkan dan melepaskan Kami dari setiap dan semua kewajiban, tuntutan, penyebab tindakan, atau kerusakan yang timbul dari penggunaan Layanan dan Platform Kami.
- Dengan mendaftarkan diri dan menggunakan Platform Kami, Anda setuju bahwa Anda akan membebaskan ganti rugi dalam bentuk apapun kepada Aplikasi Dakkota, afiliasi, dan masing-masing dari Walikota, Kepala Dinas, Kepala Bidang, Jabatan Fungsional, , Pejabat Terkait, Staf, Pengacara dan Affiliasi dari Aplikasi Dakkota dari dan terhadap setiap dan semua klaim, biaya, kerusakan, kerugian, kewajiban dan biaya (termasuk biaya advokat) yang timbul dari atau sehubungan dengan:
- Pelanggaran Anda atas Syarat dan Ketentuan, Kebijakan Privasi, dan/ atau ketentuan hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, baik yang dirujuk dalam Syarat dan Ketentuan ini atau tidak;
- Pelanggaran Anda terhadap hak-hak pihak ketiga terkait penggunaan Platform yang bukan diakibatkan oleh Kami;
- Penggunaan atau penyalahgunaan Platform dan Layanan yang tersedia di dalamnya oleh Anda atau pihak lain yang menggunakan akun Anda; atau
- Pengakhiran akun Aplikasi Dakkota Anda dapat dilakukan setelah melewati proses standar operasional platform kami
Ketentuan pelayanan ini akan tetap berlaku terlepas dari penutupan Akun Dakkota Anda.
Hubungi Kami
Kami dengan senang hati akan menerima pesan, keluhan dan saran Anda, baik untuk Aplikasi Dakkota maupun untuk disampaikan, serta berusaha menanggapi dan menyelesaikan segala keluhan Anda sebaik dan sesegera mungkin. Segala keluhan dapat ditujukan ke :
Email : dispora.tanjungpinang28@gmail.com
Nomor Whatsapp (Chat only) : +62 813-7443-2800
Lain-Lain
- Anda tidak dapat mengalihkan hak dan kewajiban Anda berdasarkan Syarat dan Ketentuan ini tanpa persetujuan sebelumnya dari Kami.
- Dalam hal terdapat istilah dalam Syarat dan Ketentuan yang dianggap tidak sah, tidak berlaku, atau tidak dapat dilaksanakan, baik secara keseluruhan atau sebagian berdasarkan ketentuan perundang-undangan, istilah atau bagian dari istilah tersebut akan dianggap bukan bagian dari Syarat dan Ketentuan ini, namun keabsahan dan keberlakuan terhadap yang lainnya dari Syarat dan Ketentuan akan tetap sah.
- Syarat dan Ketentuan ini diatur dan dibuat berdasarkan Hukum Republik Indonesia.
- Kami berhak mengubah Syarat dan Ketentuan ini sewaktu-waktu.
- Dalam hal terjadi perubahan secara substantif dari Syarat dan Ketentuan ini, Kami akan mempublikasi kepada pengguna. Jika Anda melanjutkan untuk menggunakan dan mengakses Platform setiap publikasi tersebut, Anda akan dianggap menyetujui perubahan yang terjadi.